Jumat, 27 Februari 2009

Futsal Ria : Yang Menyehatkan dan Melelahkan

Pagi ini (Jum'at,270209) nggak seperti biasanya, dibawah rintik hujan aku berangkat dari rumah lebih pagi dari biasanya alias usai sholat subuh aku langsung ngacir.

Dengan kereta api listrik jurusan Bekasi - St. Kota, aku turun di St. Senen, stasiun yang mengingatkanku pada kenangan lama....kenangan ketika aku pertama kali datang ke Ibu Kota maklum perantau alias orang udik saba kota.
Pagi ini memang agak spesial, aku dan rekan-rekan kerja ku (BP:Sang Maestro Bola Hary Zulfahri;Big Boss Niam & Davik;Boss ku yang seruangan Andisi;Kiper andalan Sabran;Wonder women Ibeth;pemain andalan Syainudin, Maman, Budi, Dedy, Muchlis, Ganda and pemain tambahan Saya serta didukung oleh Pelatih bertangan dingin 'maklum habis masuk kulkas' Muhamad serta Tim Support Feny & Hesti), akan bertanding Futsal lawan Tim Futsal dari dinas lain (ANM) yang kata teman2 sih.....Tim ANM itu macannya Futsal, tapi kami bilang siapaa takuuuuuuuut. Tim BP enggak takut2 amat sih! nggak takut kalah apalagi menang, pokoknya nggak takut titik.
15x2 menit..........cukup sudah kelelahan menyelimuti kami semua (ada yang nyender di dinding, duduk dilantai dengan kaki di "selonjor" kan, ada yang mijit2 kaki, dan ada yang tiduran di sofa), kulihat wajah teman2 ku biarpun terlihat cape tapi enjoy semua, biarpun tim kami kalah tapi mengasyikkan juga bisa meraih sehat dan partisipasi.
Namun yang baru kita sadari....................ternyata kita semua sudah tua! ha ha ha ha

Tidak ada komentar:

Posting Komentar